Selasa, 25 Oktober 2011

Keris



Siapa yang tidak tahu keris,senjata tradisional khas Indonesia.  Senjata yang  banyak diburu oleh kolektor benda benda seni. Simbol keanggunan sekaligus kekuatan. Tapi tahukah dibalik keindahannya yang mengagumkan , keris juga  memiliki cerita yang tidak kalah  mengagumkan saat pembuatannya.

Secara garis besar keris dibuat dari beberapa logam batangan dengan jenis dan ukuran bervariasi . Logam-logam tersebut dihantam berkali kali  dengan beban yang sangat berat pada temperatur tinggi (dalam ilmu teknik mesin disebut teknik tempa). Selain ditempa pada temperatur tinggi, batangan logam tersebut juga didinginkan secara cepat (quenching) untuk mendapatkan struktur mikro yang sempurna.  Hal ini terus dilakukan secara berulang ulang, hingga logam logam batangan tersebut perlahan meleleh dan berdifusi menjadi sebuah paduan logam baru. Proses yang memakan waktu yang lama ini dilakukan dengan penuh ketelatenan dan kesabaran.

Meraih cita-cita dan impian hidup pun tidak jauh berbeda dengan membuat keris. Tidak ada kata instant. Berulang kali tekanan, halangan, dan tempaan harus dilewati. Tidak ada juara Tae Kwon Do yang lahir tanpa melalui latihan yang berat dan melelahkan. Tidak ada anak kecil yang langsung lihai bersepeda tanpa sekalipun jatuh sebelumnya. Tidak ada pedagang yang langsung mendapatkan keuntungan besar  tanpa mengalami kerugian dan pengorbanan sebelumnya.Tidak ada juara Moto GP yang tak pernah jatuh kecelakaan di sepanjang karirnya.

Apapun profesinya, apapun bidang minat bakatnya, semua membutuhkan “penempaan”. Sang juara tidak pernah dilahirkan dari proses yang biasa biasa saja. Sang Juara tidak pernah tumbuh dalam zona aman. Sang Juara tumbuh dan lahir dari proses penempaan yang ketat,berulang-ulang  dalam waktu yang relatif lama dan panjang. Life is not sprint,it's marathon.  

Siapkah anda menempa diri anda untuk menjadi Sang Juara pada hari ini?Happy Tuesday guys :)

Keep learning Keep Growing!!



*Illustration was taken at kerisjava.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar