Senin, 21 Februari 2011

dari masa kecil kemudian berlanjut ke masa depan

..."Bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak pernah melupakan sejarah bangsanya sendiri"... (Ir.Soekarno)...

Qoute diatas sejujurnya ndak terlalu nyambung sama isi postingan ini,,hahaha,,tapi mungkin ada benarnya juga si. Jadi seperti ini, semalam saya berkesempatan menghabiskan malam dengan partner berkomitmen. Cerita bermula ketika beliau menjemput saya dari stasiun Gubeng. Saya hari itu (kemarin) baru saja menempuh perjalanan dari Cilacap ke Surabaya. beliau dengan murah hati menjemput saya, mengantar saya ke ITS. Malam harinya kami menyantap mie kocok Bandung di Jalan Walikota Mustajab Surabaya. Selepas makan, kami pun meluncur ke Coffee Corner Surabaya.

*
Singkat cerita kami pun terlibat perbicangan hebat ala politikus senayan. Topik cerita mengalir panjang lebar dan deras ala jeram di kali kromong pacet mojokerto. hahahaha,,,Sampai akhirnya, tibalah saat paling konyol. saya memberinya cokelat. Jangan bayangkan cokelat dengan national branded, apalagi international branded. Bukan cokelat dengan harga selangit, tapi saya memberinya cokelat jago!!!hahah*tapi lebih baik jangan ditiru,,jauh dari kata romantis..ya memang sih ini cuma buat lucu lucuan.Saya hanya ingin membangkitkan memori masa kecil..;)

Ya cokelat jadul nan vintage yang akrab di kalangan anak gaul jaman TK dulu. Nah, untungnya partner berkomitmen saya itu berkepribadian oke, jadi gara gara cokelat ini topik pembicaraan berlanjut ke jajanan jaman TK. Beliau menceritakan betapa tergila-gilanya ke anak mas dan krip krip..hahaha. Dan selanjutnya beliau memberikan tantangan kepada saya untuk membawakan keduanya ke hadapannya.(disaat wanita lain memberikan tantangan untuk dibawakan ini itu, beliau malah minta dibawakan anak mas dan krip-krip hahha-antik)

                                                        *taken from perusakpesta.blogspot.com

**
Sejujurnya masih banyak lagi jajan jaman kecil yang belum saya ungkap(seperti chiki, cheetos, jet-Z,taro,cilok,cireng,siomay maplu,choki-choki, permen yosan, jagoan neon, mr.sacramento, dan sebagainya), meski jajan-jajan itu cukup menggoda, bagi saya agar-agar dan donat buatan orang tua masih tetap yang terlezat.:)

Pada akhirnya saya berpikir bahwa...
 .."Orang besar adalah orang yang tidak pernah melupakan sejarah masa kecilnya, karena masa depan selalu bermula dari masa kecil" :)..
Karena masa kecil-lah kemudian sedikit banyak mempengaruhi masa remaja. Masa kecil yang bahagia akan banyak membantu perkembangan di masa remaja. Dari masa remaja yang baik, besar kemungkinan masa depan yang cerah akan lebih mudah diraih..:)

Hingga akhirnya, berusaha dengan sungguh-sungguh dan berdoa tetap menjadi kunci rahasia dalam meraih kesukesan di tiap masa kehidupan..:)




1 komentar:

  1. ayo ngeblog lagiiiiiiiiii :)

    btw ko aku dipanggil beliau sih? brasa tua haha

    BalasHapus